Thursday, July 21, 2022

Gambar dan Keterangan Bagian Mikroskop dan Fungsinya

Gambar dan keterangan bagian mikroskop dan fungsinya. Kali ini kita akan belajar mengenai salah satu materi pelajaran biologi yaitu tentang mikroskop. Sudah tahu mikroskop bukan? Ya, benar sekali, mikroskop adalah sebuah alamat yang digunakan untuk mengamati objek atau benda yang kecil yaitu dengan memperbesar objek tersebut dengan sistem lensa.

Kita tidak akan membahas mengenai sejarah mikroskop melainkan akan membahas mengenai berbagai bagian dalam sebuah mikroskop.

Tujuan ringkasan materi ini adalah agar kita dapat lebih memahami mengenai alat yang di sebut dengan mikroskop tersebut.

Dengan materi ini diharapkan kita akan tahu bentuk mikroskop, fungsi mikroskop dan juga berbagai macam bagian yang ada di dalam alat tersebut.

Selain pembahasan ini biasanya berkaitan dengan materi ini kita perlu juga mempelajari beberapa materi berikut:

1) bagian mikroskop dan fungsinya pdf 
2) bagian mikroskop beserta fungsinya 
3) bagian mikroskop dan kegunaannya 
4) fungsi bagian mikroskop 
5) fungsi bagian mikroskop binokuler 
6) fungsi bagian mikroskop elektron 
7) fungsi bagian mikroskop polarisasi 
8) fungsi bagian mikroskop stereo

Langsung ke inti dari materi tentang komponen mikroskop serta fungsi masing-masing bagiannya maka mari kita simak rangkuman ringkas berikut agar lebih jelas.

A. Pengertian dan Fungsi Mikroskop

Sebelum kita ke bagiannya mari kita pahami terlebih dahulu apa pengertian atau definisi dari mikroskop. Mikroskop adalah alat bantu yang digunakan untuk melihat dan mengamati benda-benda yang berukuran sangat kecil yang tidak mampu dilihat dengan mata telanjang.

Prinsip kerja dari alat ini pada prinsipnya adalah membuat objek atau benda terlihat lebih besar dari ukuran aslinya. Dalam penggunaannya, Mikroskop memiliki fungsi sebagai alat untuk meneliti objek dengan lebih jelas khususnya objek-objek yang berukuran kecil.

Fungsi utamanya adalah untuk melihat dan mengamati objek dengan ukuran sangat kecil yang tidak bisa dilihat dengan mata telanjang.

Jadi, kalau rekan semua ingin mengamati objek yang tidak bisa dilihat dengan mata kita maka rekan semua bisa menggunakan alat ini, sudah jelas bukan?

Fungsi lainnya dari mikroskop tetap akan berakar pada fungsi utamanya, bedanya beberapa jenis mikroskop dibuat untuk fungsi yang lebih detail, contohnya ada jenis mikroskop yang dibuat hanya untuk mengamati satu jenis objek mikroskopis saja.

Intinya Fungsi mikroskop tetap untuk mengamati objek dengan ukuran sangat kecil (mikroskopis) yang tidak mampu dilihat dengan mata telanjang. 

B. Gambar Bagian Mikroskop serta Fungsinya

Agar dapat menggunakan mikroskop kita harus mengetahui bagian-bagiannya terlebih dahulu, untuk itu silahkan sahabat menyimak penjelasan kami tentang bagian-bagian mikroskop ini. Bagian Mikroskop terbagi menjadi bagian Optik dan bagian Mekanik (Non-Optik)

Bagian Mikroskop dan Fungsinya

Dari gambar di atas jelas sekali terlihat bahwa alat ini memiliki cukup banyak bagian. Nah, bagian-bagian pada alat tersebut tentu memiliki fungsi atau kegunaan masing - masing yang mendukung kinerja mikroskop secara keseluruhan.

Kalau dilihat lebih dekat, bagian yang ada pada alat ini bisa dibedakan menjadi dua yaitu pertama untuk bagian yang berhubungan dengan optik dan bagian yang kedua yaitu bagian yang berhubungan dengan mekanik.

Bagian optik pada mikroskop
Kita bahas satu persatu masing-masing bagian tersebut. Pertama yaitu bagian optik, bagian ini berfungsi atau berhubungan dengan pengindraan penglihatan atau optik. Didalamnya ada beberapa komponen yaitu misalnya lensa kondensor, diafragma dan sebagainya.

Lebih jelas mengenai komponen-komponen optik tersebut dijelaskan di bawah ini, silahkan dipelajari nama, fungsi dan kegunaan masing-masing.
  1. Lensa Okuler, yaitu lensa yang terdapat di bagian ujung atas tabung pada gambar, pengamat melihat objek melalui lensa ini. Lensa okuler berfungsi untuk memperbesar kembali bayangan dari lensa objektif. Lensa okuler biasanya memiliki perbesaran 6, 10, atau 12 kali.
  2. Lensa Objektif, yaitu lensa yang dekat dengan objek. Biasanya terdapat 3 lensa objektif pada mikroskop, yaitu dengan perbesaran 10, 40, atau 100 kali. Saat menggunakan lensa objektif pengamat harus mengoleskan minyak emersi ke bagian objek, minyak emersi ini berfungsi sebagai pelumas dan untuk memperjelas bayangan benda, karena saat perbesaran 100 kali, letak lensa dengan objek yang diamati sangat dekat, bahkan kadang bersentuhan.
  3. Kondensor, yaitu bagian yang dapat diputar naik turun yang berfungsi untuk mengumpulkan cahaya yang dipantulkan oleh cermin dan memusatkannya ke objek.
  4. Diafragma, yaitu bagian yang berfungsi untuk mengatur banyak sedikitnya cahaya yang masuk dan mengenai preparat.
  5. Cermin, yaitu bagian yang berfungsi untuk menerima dan mengarahkan cahaya yang diterima. Cermin mengarahkan cahaya dengan cara memantulkan cahaya tersebut.
Bagian-Bagian Mekanik (Non-Optik)
Selain komponen yang berhubungan dengan optik, dalam sebuah mikroskop juga ada banyak komponen pendukung lainnya yaitu yang biasa disebut komponen mekanik. Apa saja nama bagian -bagian tersebut dan bagaimana fungsinya, berikut penjelasan ringkasnya.
  1. Revolver, yaitu bagian yang berfungsi untuk mengatur perbesaran lensa objektif yang diinginkan.
  2. Tabung Mikroskop, yaitu bagian yang berfungsi untuk menghubungkan lensa objekti dan lensa okuler mikroskop.
  3. Lengan Mikroskop, yaitu bagian yang berfungsi untuk tempat pengamat memegang mikroskop.
  4. Meja Benda, yaitu bagian yang berfungsi untuk tempat menempatkan objek yang akan diamati, pada meja benda terdapat penjepit objek, yang menjaga objek tetap ditempat yang diinginkan.
  5. Makrometer (pemutar kasar), yaitu bagian yang berfungsi untuk menaikkan atau menurunkan tabung secara cepat untuk pengaturan mendapatkan kejelasan dari gambaran objek yang diinginkan.
  6. Mikrometer (pemutar halus), yaitu bagian yang berfungsi untuk menaikkan atau menurunkan tabung secara lambat untuk pengaturan mendapatkan kejelasan dari gambaran objek yang diinginkan. 
  7. Kaki Mikroskop, yaitu bagian yang berfungsi sebagai penyangga yang menjaga mikroskop tetap pada tempat yang diinginkan, dan juga untuk tempat memegang mikroskop saat mikroskop hendak dipindahkan.
Demikianlah tadi sedikit ringkasan materi kali ini. Semoga kita dapat menggunakan rangkuman bagian - bagian dari alat mikroskop serta fungsinya tersebut sebagai salah satu tambahan referensi belajar kita semua. Jangan lupa lihat juga beberapa pembahasan materi biologi lain di bagian bawah!

Gambar dan Keterangan Bagian Mikroskop dan Fungsinya Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown