Ujian nasional menjadi salah satu sarana untuk membuktikan apa yang sudah didapat selama belajar di sekolah. Ujian ini menjadi salah satu tolak ukur apakah siswa mampu melanjutkan ke jenjang berikutnya di perkuliahan atau tidak. Selain itu hasil ujian juga bisa mengindikasikan sejauh mana penguasaan siswa terhadap berbagai pokok bahasan pelajaran yang pernah diikuti.
Meski memiliki nilai positif pada kenyataannya banyak juga yang menganggap ujian tersebut sebagai momok menakutkan yang mestinya bisa dihindari. Kenapa bisa demikian, tentu saja ada beberapa faktor penyebab timbulnya hal seperti itu. Salah satunya adalah ketidaksiapan siswa dalam menghadapi dan mengikuti kegiatan tersebut.
Siswa yang memiliki kebiasaan belajar yang baik tidak banyak yang antipati atau takut untuk menghadapi ujian akhir. Kebiasaan belajar yang dilakukan biasanya akan menumbuhkan rasa percaya diri yang tinggi, dan hasilnya tentu lebih baik.
Untuk menghadapi Ujian Nasional (UN) kita harus banyak-banyak mempelajari latihan soal dan atau soal ujian nasional tahun sebelumnya. Bagi rekan pelajar yang ingin mempelajari contoh soal Ujian Nasional silahkan lihat contoh-contohnya berikut ini.
1) Prediksi dan Bocoran UAN 2011
2) Prediksi dan Bocoran UAN 2011
3) Download Soal UN Terbaru
4) Download Bocoran UNAS
5) Pembahasan Unas SMA
6) Prediksi UN Ujian Nasional
Beberapa poin di atas merupakan bentuk-bentuk sarana belajar yang dapat digunakan oleh siswa untuk mempersiapkan diri menghadapi UN. Dengan mempersiapkan diri sejauh mungkin maka diharapkan bukan hanya ilmu yang akan didapat melainkan rasa percaya diri dan keyakinan dalam menghadapi kegiatan akhir di sekolah.
Pada bagian akhir nanti anda bisa mencari koleksi lengkap untuk dipelajari. Sekarang anda bisa melihat beberapa soal yang bisa dijadikan bahan belajar untuk melatih kemampuan yang sudah dimiliki. Di bawah ini ada beberapa contoh soal untuk pelajaran matematika.
1. Ingkaran dari pernyataan “Semua peserta ujian mengharapkan nilai tinggi dan lulus” adalah …
(A) Ada peserta ujian mengharapkan nilai tinggi dan lulus
(B) Ada peserta ujian mengharapkan nilai tidak tinggi atau tidak lulus
(C) Ada peserta ujian mengarapkan nilai rendah dan tidak lulus
(D) Beberapa peserta ujian mengharapkan nilai tinggi tetapi tidak lulus
(E) Semua peserta ujian mengharapkan nilai tinggi tetapi tidak lulus
2. Pernyataan yang setara dengan “ Jika ia belajar maka ia mendapat nilai baik” adalah …
(A) Jika ia belajar maka ia tidak mendapat nilai baik
(B) Jika ia tidak mendapat nilai baik maka ia belajar
(C) Jika ia tidak belajar maka ia tidak mendapat nilai baik
(D) Jika ia tidak mendapat nilai baik maka ia tidak belajar
(E) Jika ia mendapat nilai baik maka ia Belajar
3. Diketahui premis-premis berikut :
Premis 1 : Jika Pak Amir kaya maka ia rajin bersedekah
Premis 2 : Jika Pak Amir rajin bersedekah maka semua orang senang
Kesimpulan yang sah dari kedua premis tersebut adalah …
(A) Jika Pak Amir orang yang pelit maka semua orang senang
(B) Jika Pak Amir kaya maka semua orang senang
(C) Jika Pak Amir tidak kaya maka ia tidak rajin bersedekah
(D) Jika Pak Amir tidak rajin bersedekah maka ia tidak kaya
(E) Jika Pak Amir rajin bersedekah maka ia Kaya
4. Seorang pedagang makanan yang menggunakan gerobak menjual pisang keju dan sukun. Harga pembelian untuk pisang keju Rp.1.000,00/biji dan sukun Rp.400,00/biji. Modalnya hanya Rp.250.000,00 dan muatan gerobaknya tidak melebihi 400 biji. Jika keuntungan dari pisang keju Rp.500,00/biji dan sukun Rp.300,00/biji, keuntungan maksimum yang dapat diperoleh pedagang tersebut adalah …
(A) Rp.150.000,00
(B) Rp.165.000,00
(C) Rp.175.000,00
(D) Rp.187.000,00
(E) Rp.200.000,00
5. Seorang karyawan mempunyai gaji pertama Rp.1.000.000,00 dan setiap bulan naik Rp.50.000,00. Jumlah gaji yang diterima karyawan tersebut selama satu tahun adalah …
(A) Rp.12.600.000,00
(B) Rp.15.300.000,00
(C) Rp.15.600.000,00
(D) Rp.15.800.000,00
(E) Rp.16.000.000,00
(Contoh Soal UAS SMA IPS/zenius
Di atas hanya untuk contoh saja bagi anda yang ingin latihan mempersiapkan diri dalam menghadapi ujian jauh-jauh hari. Semoga dengan banyak latihan anda bisa mendapatkan hasil yang lebih bagus dan lebih memuaskan tentunya. Sekarang coba lihat juga koleksi soal lain yang ada.
Contoh Soal Ujian Nasional Terlengkap
Bagi rekan yang berminat dengan soal-soal di atas silahkan mendapatkan beberapa contoh tersebut melalui tautan yang tersedia. Kami akan memperbarui soal ujian tersebut secepatnya, jadi mohon bersabar dan tetap semangat dalam menyiapkan ujian nasional. Terima kasih telah berkunjung, silahkan berkunjung kembali sesuka hati.