Thursday, April 17, 2014

Mengenal Pengertian, Hukum, Kurva dan Teori Permintaan

Pengertian, Hukum, Kurva dan Teori Permintaan - Tugas sekolahku kali ini akan belajar mengenai teori permintaan pasar. Disini akan kita kupas secara lengkap mulai dari pengertian istilah "permintaan" sampai kepada berbagai teori permintaan. Informasi lengkap mengenai Pengertian, Hukum, Kurva dan Teori Permintaan tersebut akan diuraikan secara detail berikut ini.

1. Pengertian
Permintaan adalah keinginan konsumen membeli suatu barang pada berbagai tingkat harga selama periode waktu tertentu. Singkatnya permintaan adalah banyaknya jumlah barang yang diminta pada suatu pasar tertentu dengan tingkat harga tertentu pada tingkat pendapatan tertentu dan dalam periode tertentu.

Faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan:
  1. Harga barang itu sendiri; Jika harga suatu barang semakin murah, maka permintaan terhadap barang itu bertambah.
  2. Harga barang lain yang terkait; Berpengaruh apabila terdapat 2 barang yang saling terkait yang keterkaitannya dapat bersifat subtitusi (pengganti) dan bersifat komplemen (penggenap).
  3. Tingkat pendapatan perkapita; Dapat mencerminkan daya beli. Makin tinggi tingkat pendapatan, daya beli makin kuat, sehingga permintaan terhadap suatu barang meningkat.
  4. Selera atau kebiasaan; Tinggi rendahnya suatu permintaan ditentukan oleh selera atau kebiasaan dari pola hidup suatu masyarakat.
  5. Jumlah penduduk; Semakin banyak jumlah penduduk yang mempunyai selera atau kebiasaan akan kebutuhan barang tertentu, maka semakin besar permintaan terhadap barang tersebut.
  6. Perkiraan harga di masa mendatang; Bila kita memperkirakan bahwa harga suatu barang akan naik, adalah lebih baik membeli barang tersebut sekarang, sehingga mendorong orang untuk membeli lebih banyak saat ini guna menghemat belanja di masa depan.
  7. Distribusi pendapatan; Tingkat pendapatan perkapita bisa memberikan kesimpulan yang salah bila distribusi pendapatan buruk. Jika distribusi pendapatan buruk, berarti daya beli secara umum melemah, sehingga permintaan terhadap suatu barang menurun.
  8. Usaha-usaha produsen meningkatkan penjualan; Bujukan para penjual untuk membeli barang besar sekali peranannya dalam mempengaruhi masyarakat. Usaha-usaha promosi kepada pembeli sering mendorong orang untuk membeli banyak daripada biasanya.

Setelah kita mengenal apa yang dimaksud dengan permintaan sekarang kita lanjut ke bagian kedua dari materi Pengertian, Hukum, Kurva dan Teori Permintaan tersebut yaitu mengenai hukum permintaan. Berikut penjelasan selengkapnya.

2. Hukum Permintaan
Hukum permintaan pada hakikatnya merupakan suatu hipotesis yang menyatakan :
“Hubungan antara barang yang diminta dengan harga barang tersebut dimana hubungan berbanding terbalik yaitu ketika harga meningkat atau naik maka jumlah barang yang diminta akan menurun dan sebaliknya apabila harga turun jumlah barang meningkat.”

3. Kurva Permintaan
Kurva Permintaan dapat didefinisikan sebagai :
“Suatu kurva yang menggambarkan sifat hubungan antara harga suatu barang tertentu dengan jumlah barang tersebut yang diminta para pembeli.” 
Kurva permintaan berbagai jenis barang pada umumnya menurun dari kiri ke kanan bawah. Kurva yang demikian disebabkan oleh sifat hubungan antara harga dan jumlah yang diminta yang mempunyai sifat hubungan terbalik.
Pengertian, Hukum, Kurva dan Teori Permintaan

4. Teori Permintaan
Dapat dinyatakan :
“Perbandingan lurus antara permintaan terhadap harganya yaitu apabila permintaan naik, maka harga relatif akan naik, sebaliknya bila permintaan turun, maka harga relatif akan turun.”

Faktor-faktor yang dapat menggeser kurva permintaan

a. Faktor harga
Perubahan sepanjang kurva permintaan berlaku apabila harga barang yang diminta menjadi makin tinggi atau makin menurun.
Pengertian, Hukum, Kurva dan Teori Permintaan

b. Faktor bukan harga
Kurva permintaan kan bergerak keka Perubahan sepanjang kurva permintaan berlaku apabila harga barang yang diminta menjadi makin tinggi atau makin menurun.nan atau kekiri apabila terdapat perubahan-perubahan terhadap permintaan yang ditimbulkan oleh factor-faktor bukan harga, sekiranya harga barang lain, pendapatan para pembeli dan berbagai faktor bukan harga lainnya mengalami perubahan, maka perubahan itu akan menyebabkan kurva permintaan akan pindah ke kanan atau ke kiri.
Pengertian, Hukum, Kurva dan Teori Permintaan


Setidaknya sekarang kita tidak akan bingung lagi dan telah memiliki gambaran meski hanya sedikit mengenai Pengertian, Hukum, Kurva dan Teori Permintaan di atas. Mudah-mudahan bisa menambah wawasan kita semua.

Tekan tombol bagikan di facebook dan twitter rekan semua agar besok kita bisa bertemu lagi dengan berbagai ringkasan materi yang rekan butuhkan. Dengan membagikan artikel ini di FB berarti rekan semua mendukung pengadaan referensi gratis oleh kumpulan tugas sekolahku ini sebagai salah satu referensi belajar kita semua. Terima kasih, selamat melanjutkan.

Referensi:
Rahardja, Manurung. Pengantar Ilmu Ekonomi(Microekonomi dan macroekonomi) edisi revisi. Jakarta: FEUI
http://rendy-ramon.blogspot.com/2010/03/hukum-permintaan-dan-penawaran.html
http://ekonomi-ucy.blogspot.com/2009/12/permintaan-dan-penawaran.html
http://dokterbudi.com
http://riyandari.blogspot.com/2010/05/pengertian-hukum-kurva-dan-teori.html

Mengenal Pengertian, Hukum, Kurva dan Teori Permintaan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: siti